EXPOSKOTA.COM- Kabupaten Bekasi menjadi tuan rumah Piala Soeratin U15 Jabar 2023 yang akan dilangsungkan di empat lapangan, 21 Oktober -9 November 2023.
dihadiri Ketua Komite Etik Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Barat (Jahar) yang juga Ketua Askab PSSI Bekasi H. Hamun Sutisna, Exco Asprov Jabar Suryadi, S.IP dan Anggota Exco Askab PSSI Kabupaten Bekasi H. Agung Suganda, MM dan Budiyanto, SPi.
Menurut Exco Asprov Jabar Suryadi, S.IP , Piala Soeratin U15 Jabar tahun 2023 diikiti 105 klub Se-Jawa Barat digelar di Lapangan Pasirtanjung Cikarang Pusat, Lapangan BJS Sukadanau Cikarang Barat, Lapangan Porkuba Gandasari Cikarang Barat dan Lapangan Cijengkol Setu.
“Alhamdulillah, hari ini Piala Soeratin U15 Jabar tahun 2023 sudah resmi dibuka dengan jumlah peserta 105 klub se Jawa Barat,” kata Suryadi, Kepada awak media usai membuka Piala Suratin U15 Jabar tahun 2023 di Lapangan Pasirtanjung.
“Dari 105 klub yang ikut bertanding di Piala Soeratin U15 ini dipastikan pertandingan berjalan 16 hari, dengan jumlah 184 pertandingan,” terang Suryadi.
Gelaran Piala Soeratin dibuka langsung Ketua Komite Etik Asprov PSSI Jabar yang juga Ketua Askab PSSI Bekasi H. Hamun Sutisna .
Dalam sambutannya pria yang akrab dengan panggilan H.Amung tersebut berpesan agar peserta Piala Soeratin U15 tahun ini bisa bertanding dengan baik serta menjunjung sportifitas dan fairplay.
“Kami berupaya mendukung Piala Soeratin U15 ini dengan menugaskan perangkat pertandingan yang memiliki integritas untuk memimpin pertandingan dengan tegas dan adil,” tandasnya.(maria)